Friday, April 11, 2008

Sahabat Lama.


VERY NICE PERSON!

Kawan yang satu ini berparas cantik. Tidak heran bahwa ia sempat menjadi icon majalah populer Cosmopolitan, Jakarta. Tidak heran juga bahwa beberapa kali menjadi bintang iklan. Bahkan, ketika ia pergi ke Kualalumpur untuk sekedar jalan-jalan, suatu perusahaan tiba-tiba menghampirinya dan menawarinya untuk menjadi bintang iklan produk mereka. Padahal, begitu banyak gadis Malaysia bersusah-payah antri untuk bisa dipilih, dengan segala cara dan…gagal!

Menjadi orang yang cantik rupawan, mungkin menjadi dambawaan banyak wanita. Namun, kebahagiaan hidup tidak ditentukan oleh kecantikan. Sekurangnya, begitulah pengakuan sahabat lamaku ini. Perjalanan hidupnya tidak selalu mulus. Dalam sebuah catatan pribadinya, sobatku ini menulis:

"Perlahan aku mencoba berdiri, perlahan aku mencoba untuk berjalan kembali meski dengan langkah gontai. Kucoba menata kembali serpihan-serpihan yang masih tersisa hanya untuk memberikan satu semangat dan kekuatan bahwa aku harus terus berjalan. Aku tidak ijinkan diriku menyerah, berjuang untuk sesuatu yang sangat bernilai untuk kuperjuangkan....jiwa yang hilang. Meski bertahun lamanya harus kulalui".

Sobatku ini memang mengalami pahit-getirnya kehidupan. Namun, ia tidak sudi menyerah, sekedar meratapi nasib hidupnya. Justru lewat benturan batu dan cadas, ia mampu berdiri kembali. Pengalaman getirnya ibarat jamu yang pahit namun menyehatkan. Ia selalu menemukan alasan untuk bersyukur. Ia senantiasa menemukan seberkas sinar dalam kegelapan, mutiara dalam timbunan sampah, kasih Tuhan dalam penderitaan. Pengalaman pahit hanya menjadi kesialan bagi orang dungu tapi menjadi guru yang berguna bagi orang yang bijak.

Sobat, saat engkau mengunjungiku, seorang tak dikenal di Piazza Navona secara spontan berkata kepada-mu: "Very nice person!". Dia tidak memuji kecantikan-mu, namun keindahan yang terpancar dalam pribadimu. Aku terharu dan ikut bangga mendengarnya.

Nti, nuhun pisan atas kunjunganmu. Tiga hari yang mengesankan. Terima kasih atas pertemanan kita, lama juga ya....25 tahun!

Heri Kartono.


5 comments:

Santi Konanjaya said...

Tidak ada yang bisa aku ungkapkan dari tulisan seorang sahabat tercinta ini.
Hanya terima kasih dari hati yang terdalam untuk tulisan ini.
Rama, terima kasih untuk persahabatan yang indah ini.

Nti

Heri Kartono said...

Terima kasih kembali Nti.
Aku juga seneng kok nulis tentang engkau.
Take care!

kicauanburung said...

hiks...hiks...T_T, terharu saya..

Heri Kartono said...

Hehehe....ini ngasih komentar atau "berkicau?".
Thanks ya!

Rosiany T.Chandra said...

Foto yg indah biasanya dihasilkan dari Negative disebuah ruangan yg gelap.Jadi sepertinya Tuhan sedang menciptakan sebuah foto yg indah bagimu di waktu yad.

salam,
Rosiany T.Chandra